Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2017

Akhir Pekan di Mall PIPO

Gambar
Makassar mungkin benar kian menuju jalan bising (atau mungkin buntu) pembangunan seperti halnya Jakarta, begitu banyak gedung-gedung baru yang membangun mimpi kita. Makassar mungkin sering dicaci karena macet , genangan air dan kesemerawutan kotanya, namun seperti halnya kota besar lain, dia menjadi tujuan para perindu. Entah berapa banyak mereka yang berharap menembus lubang kecil agar bisa bekerja dan ditempatkan di Makassar, kota dengan segala fasilitasnya kota yg pendidikannya lebih baik dibanding daerah-daerah penyangganya. Saya adalah salah seorang yg mesti tiap minggu pulang pergi Makassar, sudah hampir 14 tahun, karena di Makassar, saya memilih untuk menempatkan orang-orang yang saya cintai, ketimbang menemani saya berpindah kota dimana disetiap perpindahan itu yang pasti hanyalah ketidakpastian. Akhir pekan di Makassar bagi saya adalah waktu penting, semua berusaha saya maksimalkan agar bisa bersama keluarga, jadi jangan heran ajakan ngopi atau reuni kecil dari teman lam

Catatan Lebaran Kita Liburan :635 Km

Gambar
Saat mau memulai catatan ini judul awal yang ingin saya pilih adalah “Saya ke Soppeng tapi tidak ke Lejjae”, yah supaya mirip-mirip portal berita online di Sulsel dengan rubrik milenialnya, yang tiap membaca saya sering bertanya “Yaa Tuhan, dimana pentingnya ini rubrik??”., tapi ah sudahlah mereka jelas punya landasan dan perhitungan pasar sendiri. *** Baiklah kita mulai catatan ini. Tahun ini adalah tahun kehilangan (lagi) buat keluarga saya setelah lima tahun yang lalu, namun tahun ini terasa berat karena yang pergi ialah Ibu, manusia yang sering membuat kita kesal dan jengkel karena ceramahnya, namun selalu rindu pulang karena masakannya, btw Ibu masak apa saat lebaran di surga yah? Bapak dengan segala kebijaksanaan dan kesabarannya ,kami tahu adalah orang yang paling terpukul, maka karena itu kami putuskan lebaran ini akan jadi liburan yang agak berbeda, kami akan lakukan perjalanan melewati sebelas kabupaten sebagai sebuah keluarga. Perjalanan kami mulai dari H+3 lebaran ,